Jangan Memendam Masalah

Kamis, Juli 10, 2014

“Sekarang akan kuberitahu hal yang memalukan bagiku. Apalagi di hadapan cowok yang kucintai, pokoknya rasa malu ku ini sudah maksimal. Seperti yang kau tahu, aku mencintai Taichi. Belakangan rasa cintaku semakin menjadi-jadi bahkan dia sampai muncul di mimpiku. dan suatu hari untuk pertama kalinya aku bermimpi melakukan hal mesum bersama taichi. Tapi sebelum semuanya selesai aku malah terbangun. Asal kau tahu saja, kami melakukannya dengan posisi seperti ini!.

Saat terbangun rasanya jantungku mau copot dadaku sesak dan sulit bernafas tapi disaat yang sama aku merasa menyesal karena belum selesai melakukannya jadi sebagai gantinya aku membayangkan Taichi lalu mulai me….. (maksudnya melakukan masturbasi, wahahahahha, *red)

Bagaimana? 

Kedengarannya memang setengah-setengah tapi tetap saja sangat memalukan, bukan? Kau memang benar aku ini terlalu egois. Awalnya aku mencoba mendekatkan kalian berdua, tapi aku malah jatuh cinta padanya tapi aku sadar sekarang kalau itu memang tak bisa dihindari. Kalau aku yang dulu yang selalu menyelesaikan apapun dengan logika mungkin takkan pernah menerimanya tapi aku yang sekarang mau menerimanya. Aku tak butuh logika, bukti atau apapun lagi. Mungkin aku memang bukan sosok yang bisa diandalkan, tapi.. aku percaya dan yakin pada keputusanku sendiri. Jika ada yang membuatmu keberatan silakan utarakan sekarang. Aku tahu kalau sudah berlaku seenaknya makanya kaupun boleh melakukannya dengan seenaknya. Jangan diam saja utarakan semuanya!”

*** 

Kalimat diatas adalah cuplikan dialog pengakuan Himeko Inaba kepada Nagase Iori dalam anime Kokoro Connect. Pengakuan yang konyol dan memalukan bagi seorang cewek. Bayangkan cewek mengaku bermimpi dan melakukan hal mesum serta melakukan masturbasi di depan cowok yang dia sukai. Kalau kalian yang merasa cewek apakah bisa seberani itu? Saya yakin kalian tidak akan berani. Jaim, gitu lokh. Dan kalau kalian yang jadi Taichi aka si cowok, bagaimana pendapat kalian mendengar pengakuan tersebut? Mungkin sebagian besar dari kalian merasa illfeel. 

Tetapi bukan masalah pengakuan mesum itu yang ingin saya bahas disini melainkan pengakuan Inaba yang menjadi mak comblang eh malah dianya yang kepincut. Bayangkan setelah Iori jatuh cinta dan hampir pacaran dengan Taichi, Inaba malah mengaku jatuh cinta dengan Taichi. Beranikah kamu mengaku mencintai orang yang dicintai sahabatmu. Kalau saya sih enggak hehehe…

Anehnya, Iori malah biasa-biasa saja. Tidak menunjukkan rasa marah dan kecewa. Dia malah mengajak berkompetisi untuk mendapatkan Taichi. Awalnya sih seakan tidak ada masalah. sampai akhirnya ada masalah. Dan Iori selalu menghindari teman-temannya. Maka dari itu Inaba membuat pengakuan itu dan meminta Iori untuk berbicara.

Masalah tidak akan pernah selesai jika kita menghindar dan terus berlari menjauh. Masalah tidak akan selesai jika kita terus pendam dalam hati. Masalah tidak akan pernah selesai jika kita hanya diam. Right? Jika ada masalah bicarakanlah dengan orang lain, jangan dipendam sendiri*menasehati diri sendiri* Daripada kita memendamnya lebih baik kita bicara dengan orang lain untuk mencari solusi atau mencari solusi sendiri. Apakah nanti berhasil atau tidak yang penting kita telah berusaha memecahkan masalah tersebut. Bukan berarti juga setelah kita membicarakan masalah kita dengan orang lain semuanya akan berakhir beres. Belum tentu. Bisa saja bertambah runyam. Siapa yang tahu, kan?

Terus harus bagaimana dong?

Naa, seperti yang dikatakan Inaba kita harus yakin pada keputusan kita sendiri. Keputusan yang kita ambil untuk memecahkan masalah tersebut. Membuat keputusan memang sulit. Ada banyak hal yang harus dipertimbangkan. Maka dari itu jangan gegabah pula dalam membuat keputusan. Setelah kita membuat keputusan, kita harus meyakini keputusan yang telah kita buat tersebut. 

Yawesslah yak. Kayak orang bener saja postingan kali ini. Padahal saya juga masih suka memendam masalah. Tapi pelan-pelan saya mulai mencoba untuk mengurangi kebiasaan ini. Mencoba mencari solusi sendiri, kalau sudah mentok baru bercerita dengan orang lain untuk mendapatkan saran dan solusi dari sudut pandang orang lain.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Ayo Komentar!
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • © 2015 Teguh Budi Santoso ✔